Rumah Mungil Desain Kotak di Desa
Model rumah sederhana di desa terbaru satu ini mengusung konsep kotak yang mungil. Desain rumah ini cukup unik dan sederhana, dengan lingkungan hijau di bagian depan. Bentuk bangunannya dibuat kotak, leter L dengan atap miring ke belakang (atapnya tidak terlalu landai, namun masih bisa mengalirkan air hujan dengan baik.
Rumah ini mengusung konsep modern dengan tembok, kusen alumunium, dan panel-panel kaca. Rumah dengan konsep satu ini lebih cocok untuk pasangan muda yang baru menikah, bukan keluarga besar karena ukurannya terbatas. Agar makin estetik, kamu bisa menambahkan taman kolam ikan dan tangga estetik dengan lighting yang indah.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Desain Rumah Sederhana 3 Kamar di Kampung
Model Rumah Panggung Mewah
Konsep rumah sederhana di desa terbaru selanjutnya ada desain rumah panggung yang mewah. Bagian depannya, untuk akses naik ke dalam rumah ada tangga beton dengan anak tangga keramik yang indah. Di bagian paling ujung tangga ada pagar minimalis dengan pintu. Lanjut ke bagian dalam rumah, kamu akan dibuat terpesona dengan desain arsitekturnya yang unik dan mewah. Perpaduan antara konsep tradisional yang kental dan kemewahan desain interior serta eksteriornya.
Baca Juga: Exploring Denah Rumah Type 45 dengan Desain Praktis untuk Hunian Ideal
Desain rumah minimalis tipe 120
Gaya rumah tipe 120 yang sederhana menawarkan semua ruangan yang Anda butuhkan dengan cara yang sederhana dan mewah. Secara umum, rumah ini dibangun dan memiliki tiga hingga empat kamar tidur, tiga kamar mandi, dapur dan ruang makan terpisah, teras belakang, dan carport yang dapat menampung dua mobil secara bersamaan.
Desain rumah sederhana tipe 21
Pengembang di Indonesia seringkali membedakan jenis rumah yang mereka bangun, kemudian menamai dan mengiklankannya sesuai luas bangunan. Model rumah sederhana type 21 dengan luas bangunan 21 m2 adalah salah satunya. Dimensi bangunan dapat berubah, misalnya bangunan berukuran 6 meter kali 3,5 meter akan memiliki luas 21 m2.
Desain rumah minimalis sederhana tipe 60
Model rumah type 60 yang lugas menjadi solusi bagi anda yang mencari rumah dengan tampilan kelas atas namun dengan biaya yang masih terjangkau. Model rumah tipe 54 sederhana sedikit lebih luas dari bangunan 60 m2, yang memiliki 2 lantai, 4 kamar tidur, 3 kamar mandi, dan teras di bagian belakang rumah yang lebih luas.
Desain Rumah Sederhana Ala Rumah Subsidi
Mau punya rumah yang kecil dan simple? Kalau begitu, kamu bisa banget nih meniru desain-desain rumah subsidi seperti pada ilustrasi diatas. Rumah subsidi sendiri identik dengan desain yang sederhana dengan fasad minimalis. Bagian halaman depannya bisa kamu manfaatkan untuk area carport dan taman mini. Ukuran rumah yang ideal untuk tipe ini adalah rumah tipe 36/60 m2.
Baca Juga: Denah Rumah Minimalis 3 Kamar dengan Desain Efisien untuk Kehidupan Sederhana
Rumah kontainer sebagai alternatif rumah sederhana murah
Cargotecture, yang mengacu pada rumah yang dibangun dari kontainer pengiriman, adalah gaya arsitektur yang indah, fleksibel, dan hemat biaya. Ide rumah kontainer juga bermanfaat bagi lingkungan karena menggunakan bahan yang dapat digunakan kembali. Rumah kontainer dapat dibangun dengan cepat dan dengan ruangan sebanyak dan sesedikit yang dibutuhkan.
Bangunan Terbaik untuk Hunian Minimalis dengan Harga Terjangkau
Rumah Minimalis dengan Taman yang Indah
Desain rumah ini cukup sederhana, kamu bisa menggunakan desain tipe 21/40 m2 yang cocok untuk keluarga kecil. Dilihat dari luar, rumah ini tampak mungil. Dindingnya tembok, kusen dari kayu, atap kombinasi seng dan genteng tanah liat, lantai semen ekspos, dan ada kanopi teras berbahan baja ringan.
Agar tampilannya makin cantik, kamu bisa menambahkan beberapa pot tanaman hias asri di bagian depan. Tambahkan juga set kursi dan meja plastik untuk tempat bersantai sembari mengobrol dengan keluarga atau tamu.
Desain Rumah Kayu Tradisional yang Mewah
Meskipun sama-sama menggunakan material berbahan kayu, namun konsep desain rumah ini berbeda dari rumah sebelumnya. Konsep rumah satu ini lebih ke arah rumah tradisional yang mewah. Hal ini terlihat dari penggunaan papan-papan kayu halus berkualitas tinggi. Pagar teras depannya juga menggunakan kayu dengan bentuk yang indah.
Lantainya menggunakan lantai keramik putih yang bersih dan berkilau. Bagian dalamnya menggunakan tembok yang kuat, jadi elemen kayunya digunakan untuk area fasad dan juga partisi bagian dalamnya saja.
Tertarik memiliki unit rumah mewah dengan konsep tradisional seperti ini? Yuk, temukan rekomendasi unit rumah siap huninya dari Brighton Real Estate sekarang juga!
Rumah Sederhana dengan Tangga Depan
Rumah satu ini memiliki desain yang sederhana dan minimalis dengan bagian fasad cantik. Temboknya menggunakan cat berwarna kuning kalem sehingga tak menyilaukan mata. Bagian depannya disangga dengan beberapa tiang, area teras juga dibuat lebih maju dengan lantai yang sejajar dengan tanah.
Kelebihan model lantai ini adalah memudahkan mobil atau kendaraan bermotor masuk kedalamnya. Kekurangannya, jika hujan maka genangan airnya bisa memasuki area halaman rumahmu. Untuk bagian dalamnya dibuat lebih tinggi, kamu bisa menempatkan tangga di sisi depan pintu utama.